Makassar,Rajapena.com., -Dilaksanakan kegiatan Pelantikan Ikatan Alumni SMA Negeri Cangadi yang dihadiri oleh Kepala UPT SMAN 2 Soppeng{ex SMAN Cangadi}, Para Dewan Penasehat dan Pengurus IKA SMANCA Periode 2020-2024 dan Pengurus IKA SMANCA Periode 2024- 2028.The Rinra Hotel (15/9/2024).
Mengusung Tema “Persaudaraan Alumni yang Inklusif Tanpa Sekat”, kegiatan Pelantikan ini menjadi simbol persaudaraan dan kebersamaan para Alumni SMANCA dari Alumni 1 Tahun 1983 Sampai dengan Tahun 2024 yang total berjumlah lebih 13 ribu alumni. Para Alumni SMANCA sekarang ini tersebar di seluruh wilayah Indonesia dengan latar belakang keilmuan, profesi dan aktifitas yang beranekaragam dan tentunya menjadi alumni kebanggaan Almamater.
Pada periode kepengurusan ini, Kombes Faisal S.I.K., M.H kembali terpilih sebagai ketua Umum IKA SMANCA Soppeng Periode 2024-2028. Kepala UPT SMAN 2 Soppeng (SMANCA Soppeng) Bapak A. Musafir S.Pd.,M.M melantik 85 pengurus baru yang terdiri atas Pengurus Inti dan 9 bidang pelaksana program organisasi.
Dalam sambutannya, Kepala SMAN 2 Soppeng berpesan agar kepengurusan IKA SMANCA lebih meningkatkan peran alumni dalam memberikan pencerahan, inovasi dan motivasi kepada siswa-siswi di almamaternya.
Pada acara pembukaan Program Kerja IKA SMANCA, diberikan kesempatan kepada perwakilan dewan penasehat untuk memberikan kata pengantar dan kiat sukses organisasi dan dunia kerja. Prof Dr.Drs Stang M.Kes memberikan pencerahan bahwa Para alumni harus mencari jenjang Pendidikan di Perguruan Tinggi yang sesuai dengan minat dan kompetensi yang dimiliki. Senada dengan wejangan itu. Prof. Dr. Upik Anderiani Miskad, S.Ked., Sp.PA(K)., Ph.D. juga menyampaikan bahwa kolaborasi dan kebersamaan para Alumni menjadi modal awal untuk singkronisasi dan keberlanjutan program kerja yang akan dilakukan, termasuk keberlanjutan dunia Pendidikan dan dunia usaha.
Pada sesi penutupan acara Pelantikan dan Rapat Kerja IKA SMANCA, Kombes Faisal S.I.K,.M.H menyampaikan terima kasih atas kinerja pengurus IKA SMANCA periode 2020-2024 dan berharap bahwa pengurus periode 2024-2028 untuk mengedepankan kebersamaan, kolaborasi dan partisipasi alumni serta senantiasa meningkatkan kinerja IKA SMANCA dapat memberikan andil dan output kinerja yang bermanfaat bagi almamater. Keberadaan Alumni IKA SMANCA dan program kerja IKA SMANCA, diharapkan memberi nilai tambah bagi Almamater, Pemerintah, Pemerintah Daerah dan Masyarakat secara umum.